KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN KEBUMEN

Upacara HUT ke-54 KORPRI di Kemenag Kebumen Berlangsung Khidmat, 39 SK PPPK Diserahkan

Kebumen – Humas – Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun ke-54 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) berlangsung khidmat di halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kebumen, Senin 1 Desember 2025. Kepala Kankemenag Kebumen, H. Sukarno, bertindak sebagai pembina upacara sekaligus menyerahkan 39 SK PPPK paruh waktu kepada para penerima.

Dalam amanatnya, Sukarno membacakan Sambutan Ketua Umum Dewan Pengurus KORPRI Nasional, Prof. Zudan Arif Fakrulloh di hadapan seluruh peserta upacara.

Zudan Arif: KORPRI Harus Menjadi Kekuatan Moral dan Penggerak Indonesia Maju

Melalui sambutan yang dibacakan, Zudan mengajak seluruh anggota KORPRI untuk menjadikan momentum HUT ke-54 sebagai pengingat akan pentingnya pengabdian ASN kepada masyarakat, bangsa, dan negara.

Zudan menegaskan bahwa tema HUT KORPRI tahun ini, “Bersatu, Berdaulat, Bersama KORPRI Mewujudkan Indonesia Maju”, mencerminkan tekad ASN untuk tetap solid, berintegritas, dan menjadi motor penggerak birokrasi yang profesional.

“KORPRI harus menjadi kekuatan pemersatu bangsa, bekerja dengan tulus, profesional, dan berintegritas untuk mewujudkan Indonesia Maju,” tegasnya.

Ia mengingatkan bahwa sejak dibentuk melalui Keppres Nomor 82 Tahun 1971, KORPRI selalu hadir sebagai abdi negara yang menjaga keutuhan pelayanan publik dari Sabang sampai Merauke. Karena itu, kesejahteraan dan profesionalisme ASN harus menjadi perhatian utama.

ASN Diminta Siap Menghadapi Transformasi Digital

Di era digital, Zudan menekankan perlunya ASN cepat beradaptasi dengan teknologi. ASN, katanya, bukan hanya pelaksana, tetapi harus menjadi penggerak utama transformasi digital pemerintahan.

Pemanfaatan teknologi dinilai penting untuk menghadirkan pelayanan publik yang cepat, transparan, dan membangun kepercayaan masyarakat.

Delapan Tekad Kesiapsiagaan KORPRI

Pada bagian akhir sambutannya, Zudan menyerukan gerakan “KORPRI Siaga” sebagai bentuk kesiapsiagaan ASN menjelang berakhirnya tahun 2025 dan memasuki 2026.

Delapan tekad tersebut meliputi:

  1. Memperkuat persatuan dan soliditas korps sebagai rumah besar ASN.
  2. Menegakkan netralitas dan integritas, serta menjauhi KKN.
  3. Meningkatkan profesionalisme dan kompetensi berbasis meritokrasi.
  4. Menanamkan nilai kejujuran, disiplin, dan tanggung jawab dalam setiap tugas.
  5. Siaga bencana dan meningkatkan kepedulian terhadap masyarakat terdampak.
  6. Berkomitmen meningkatkan pendapatan negara dan daerah, serta mencegah kebocoran anggaran.
  7. Mengawal reformasi birokrasi agar semakin mensejahterakan ASN dan masyarakat.
  8. Menjaga nama baik KORPRI dan ASN sebagai kekuatan moral dan perekat bangsa.

Zudan juga menegaskan bahwa ASN adalah penggerak utama birokrasi dalam mengelola Rp3.600 triliun APBN dan Rp1.300 triliun APBD, sehingga profesionalitas dan integritas harus terus dijaga.

Harapan untuk KORPRI dan Indonesia Maju 2045

Mengakhiri sambutan, melalui sambutan yang dibacakannya Sukarno mengajak seluruh anggota KORPRI untuk memperkuat pengabdian, berinovasi, dan bekerja sepenuh hati demi terwujudnya Indonesia Maju 2045.

“Korpri setia hingga akhir. Dengan semangat persatuan dan profesionalisme, KORPRI akan menjadi pilar penting menuju Indonesia yang berdaulat dan bermartabat,” pungkasnya.

Upacara HUT ke-54 KORPRI di Kankemenag Kebumen ditutup dengan doa bersama dan ucapan selamat kepada para penerima SK PPPK.

Berita Terpopuler

Galeri

Galeri

3 Videos
ℹ️
Edit Template

Website resmi Kementerian Agama Kabupaten Kebumen

Nilai Pelayanan Kami DIsini

© 2026 Kementerian Agama Kabupaten Kebumen