Kebumen – Humas – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kebumen H. Anif Solikhin resmi dilantik sebagai Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Kebumen Masa Bakti 2025–2030. Prosesi pelantikan berlangsung di Pendopo Kabumian, bersamaan dengan pelantikan Kwarcab serta LPK, Jumat, 12 Desember 2025.
Bupati Kebumen Hj. Lilis Nuryani selaku Ketua Mabicab memberikan arahan mengenai penguatan organisasi, fokus pembinaan generasi muda, serta dorongan agar setiap aktivitas Pramuka memberi dampak nyata bagi masyarakat, termasuk aspek sosial dan kebencanaan.
Menanggapi arahan tersebut, H. Anif menyampaikan kesiapan penuh untuk terlibat aktif dalam program kepramukaan di wilayah Kebumen.
“Arahan Ibu Bupati menjadi pedoman bagi kami. Kemenag siap memberi dukungan, terutama untuk pembinaan di madrasah, penguatan karakter peserta didik, serta kegiatan sosial,” tutur H. Anif usai pelantikan.
Ia menegaskan komitmen Kemenag dalam menerjemahkan arahan Ketua Mabicab ke dalam program terarah serta bermanfaat bagi peserta didik maupun masyarakat.
“Kami siap menyesuaikan program sekaligus membangun kolaborasi agar Gerakan Pramuka memberi hasil nyata di lapangan. Kerja sama dengan pemerintah daerah akan terus meningkat,” ujarnya.
Unsur Kemenag di Struktur Kwartir Cabang Kebumen
Selain Kepala Kankemenag, sejumlah pejabat dan tenaga pendidik di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kebumen turut masuk dalam kepengurusan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kebumen, yakni:
- H. Muhiban – Kepala MTsN 1 Kebumen
- H. Muhdir – Kepala MTsN 3 Kebumen
- Hj. Ni’Matul Faoziyah – MTsN 5 Kebumen
- Aristiani – Guru MTsN 3 Kebumen
Keterlibatan pimpinan madrasah serta pendidik tersebut diharapkan memperkuat hubungan madrasah dengan Gerakan Pramuka, terutama dalam pengembangan program dan pembinaan kepramukaan di lingkungan pendidikan.(ir).

