Kebumen – MTsN 1 Kebumen tahun ini ditunjuk sebagai Madrasah Piloting Assesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMl) Tingkat MTs. Pelaksanaan AKMI di MTsN 1 Kebumen dilaksanakan selama 4 hari mulai hari Sabtu 24 September – Rabu 28 September 2022.
Ditempatkan di laboratorium Komputer, AKMI di MTsN 1 Kebumen diikuti 317 siswa kelas VIII menggunakan Komputer (Laptop) dengan dibantu tiga server. Pelaksanaan AKMI dibagi menjadi dua gelombang masing-masing selama 2 hari. Setiap server dapat menampung 32 siswa yang terus dipantau kelancarannya oleh seorang proktor dan diawasi oleh satu orang pengawas ruangan.
Tiap-tiap peserta AKMI melakukan assessmen tentang Literasi Membaca, Literasi Numerasi, Literasi Sain, Literasi Sosial Budaya dan Profil Keunggulan. Masing-masing asesmen literasi terdiri dari 5 bentuk soal AKMI yaitu benar-salah, pilihan ganda, pilihan ganda kompleks, menjodohkan, isian singkat.
Kepala MTsN 1 Kebumen, Fitriana Aenun, S.Pd., M. Ed., dalam rapat persiapan sebelumnya (23/09) menyampaikan bahwa MTsN 1 siap menjadi piloting pelaksanaan AKMI. “Hasil piloting ini akan digunakan sebagai data, perbaikan, dan masukan untuk pelaksanaan AKMI secara nasional tahun depan sehingga harus kita laksanakan dengan sebaik-baiknya,” katanya.
Agha Satya dan Riza Abi peserta AKMI kelas VIII yang sudah mengerjakan menyampaikana bahwa soal yang keluar banyak sekali variasi bacaan, infografis, dan gambar yang menarik. Menurut mereka hal tersebut menjadikannya semakin asyik dalam mengerjakan soal.
Sebagai informasi, sesuai dengan Prosedur Operasional Standar POS) AKMI, disebutkan tujuan AKMI adalah untuk pemetaan mutu pendidikan dan mengukur kompetensi peserta didik madrasah pada literasi membaca, literasi numerasi, literasi sains, dan literasi sosial budaya.
Selanjutnya AKMI berfungsi sebagai bahan pemetaan mutu pendidikan madrasah, referensi akademik dalam mendiagnosa dan tindak lanjut proses pembelajaran, serta sebagai bahan dalam menyusun program maupun intervensi kebijakan pemerintah dalam peningkatan mutu pendidikan madrasah.
Secara umum sampai hari ketiga piloting AKMI di MTsN 1 Kebumen, yang dimaksudkan juga untuk validasi instrumen dan soal tersebut dapat berlangsung dengan lancar dan tertib. (Isu/fz).