KEBUMEN – HUMAS – Tim riset Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kebumen berhasil meraih prestasi mengesankan di Mandalika Essay Competition yang diselenggarakan di Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), pada 23 Februari 2025. Dalam kompetisi bergengsi ini, tim riset dari MAN 2 Kebumen meraih dua kejuaraan sekaligus, termasuk medali emas untuk kategori pertanian dan posisi ketiga secara umum dari total tujuh peserta yang lolos ke babak final.
Tim riset MAN 2 Kebumen yang terdiri dari Rifqiyama Pawana Hamdi, Azalea Shinjileta Jacinda, Fadhil Izza Saputra, Fakhri Akmaludin, dan Gladys Zulfairuz, berkompetisi dengan mahasiswa dari berbagai universitas terkemuka di seluruh Indonesia. Di bawah bimbingan Kartina Dati, tim ini menunjukkan semangat dan kerja keras yang tinggi, sehingga mampu mengambil prestasi membanggakan di tingkat nasional.
Kegiatan kompetisi dimulai dengan setiap peserta mengunggah video presentasi di platform media sosial seperti Instagram dan YouTube. Setelah itu, peserta melanjutkan dengan presentasi offline menggunakan power point serta poster sebagai alat bantu untuk mendemonstrasikan penelitian mereka di hadapan dewan juri.
Kepala MAN 2 Kebumen, H. Akhmad Taukhid, menyampaikan rasa bangganya atas pencapaian tim riset MAN 2 Kebumen dalam apel pagi yang diadakan pada Senin, 24 Februari 2025 di halaman setempat.
“Selamat dan sukses kepada siswa yang telah meraih juara dalam ajang Mandalika Essay Competition ini. Semoga prestasi ini tidak membuat kita tinggi hati, tetapi tetap menjadi yang terbaik tanpa rasa sombong,” ucap Taukhid.
Prestasi gemilang ini tidak hanya mencerminkan kemampuan akademik siswa, tetapi juga menunjukkan dedikasi mereka dalam mengharumkan nama baik sekolah di kancah nasional. Tim riset MAN 2 Kebumen membawa harapan bagi generasi mendatang untuk terus berusaha dan berkarya dalam bidang penelitian, terutama di sektor pertanian yang merupakan salah satu fokus penting bagi perkembangan bangsa.(Meli/fz).